Cara Kirim Foto Iphone Ke Android Dengan Cepat & Tidak Pecah

Cara Kirim Foto Iphone Ke Android – Berswafoto memang bukan lagi menjadi hal baru bagi sebagian besar netizen dunia. Baik itu selfie, Close Up, Cinematic, atau apapun itu semua sudah pernah dilakukan oleh sebagian besar masyarakat dunia.

Tidak heran jika berfoto merupakan aktivitas rutin saat ini. Apalagi di era digital sekarang banyak pekerjaan yang dilaporkan melalui hasil foto dan bukan lagi perihal dokumen. Namun taukah kamu bahwa mengirim sebuah foto akan dikompres dan hasilnya tidak akan sama dengan aslinya.

Dan juga bukan hanya itu saja ada beberapa perangkat yang tidak bisa terkoneksi seperti pada umumnya. Kalian pasti sudah tidak asing lagi dengan proses kirim foto dari Iphone ke Android. Banyak yang masih bingung akan hal tersebut, untuk itu yuk kita bahas bersama dibawah ini!

Cara Kirim Foto Iphone Ke Android Lewat Bluetooth, Memang Bisa?

Cara Kirim Foto Iphone Ke Android Dengan Cepat

Kamu tidak perlu heran akan hal ini. Memang benar dahulu dua perangkat yang saling bersaing ini tidak bisa berbagi foto dengan baik. Bahkan banyak kasus yang dimana mereka berbagi foto menggunakan aplikasi yang membuat hasil foto menjadi pecah.

Pasti kamu semua yang sudah mencoba akan cara tersebut kesal melihat foto yang aslinya mungkin jernih. Namun begitu dikirim keperangkat lainnya akan buram dan bahkan pecah pecah karena kualitas yang menurun drastis.

Sebagaimana kita ketahui bahwa iPhone memiliki beberapa keunggulan seperti AirDrops yang bisa membagikan file ke ponsel iOS lainnya. Yang memudahkan penggunanya untuk berbagi file foto atau video dengan ukuran yang besar.

Dan jika kita membahas tentang pengiriman file foto di perangkat android biasanya untuk mendapatkan file asil. Tidak sedikit dari penggunanya berbagi melalui Bluetooth yang dikoneksikan dengan jarak tertentu.

Tetapi apakah kamu pernah mencoba berbagi foto dari iphone ke android atau pun sebaliknya menggunakan Bluetooth ?. Mungkin beberapa dari kamu yang sudah mencoba akan mendapatkan kasus tidak ada kecocokan antar koneksi bluetooh.

Itulah sebabnya mengapa banyak yang seperti kamu mencari informasi Bagaimana Cara Kirim Foto Iphone Ke Android. Ada beberapa langkah atau cara yang bisa kamu lakukan, beberapa cara tersebut sudah kami rangkum dibawah ini.

Langkah-Langkah / Cara Kirim Foto Iphone Ke Android 100% Work!

Langkah-Langkah / Cara Kirim Foto Iphone Ke Android 100% Work!

Dibawah ini kami sudah merangkum beberapa langkah atau cara yang bisa kamu terapkan jika ingin berbagi foto iphone – android. Sebenarnya ada banyak cara namun berdasarkan hasil rekomendasi hal terbaik ada dibawah ini!

1. Cara Kirim Foto Iphone Ke Android Melalui E-Mail / Google Foto

Cara yang pertama yang bisa kamu terapkan untuk mendapatkan hasil terbaik adalah dengan cara menggunakan E-mail. Sebab fitur didalam platform email sudah bisa berbagi foto dengan kapasitas hingga 25 MB loh guys.

Dan bukan hanya itu saja penyimpanan dari E-Mail atau Gmail memiliki data penyimpanan yang besar. Sehingga kamu bisa berulang ulang melakukan proses mengirim foto tersebut. Dan banyak review dari mereka yang sudah mencobanya hasil foto bisa terlihat dengan jelas alias tidak pecah.

Sebelum kamu melakukan hal ini pastikan terlebih dahulu kedua perangkat sudah terhubung dengan akun E-mail atau Gmail nya masing masing. Setelah proses pengiriman selesai unduh file tersebut lalu simpan ke galeri atau backup di google foto.

Atau juga kamu bisa melakukan dengan cara mengirimkan melalui google foto langsung. Sebab Google sendiri telah melakukan penyempurnaan fitur Backup & Sync. Yang memungkinkan kamu untuk mencadangkan semua foto di hp android atau iPhone secara otomatis.

Dan untuk Aplikasi ini sangat cocok sekali nih untuk kamu gunakan sharing foto atau video. Baik itu dari iPhone ke android atau ke Laptop dengan sistem operasi windows sekalipun. Kamu bisa memindahkan foto dari satu tempat ke tempat lain dengan menggunakan aplikasi satu ini.

Sebab aplikasi Google Photos sejatinya bisa didapatkan atau digunakan diberbagai perangkat smartphone saat ini. Yang dimana sudah tersedia di laman marketapp pada masing masing ponsel pintar yang kamu miliki.

2. Cara Kirim Foto Iphone Ke Android Melalui PC Atau Laptop

Langkah kedua ini juga dinilai cukup berhasil bahkan kamu bisa menggunakan cara ini untuk file yang banyak dan besar sekalipun. Namun mungkin tidak semudah jika kamu mengirim melalui E-mail atau Gmail yang tadi sudah kita bahas.

Sebab untuk cara yang satu ini kamu harus memindahkan file foto atau video dari iphone ke PC atau laptop. Dan biasanya kasus seperti ini ada hal yang perlu kamu perhatikan dan lakukan terlebih dahulu.

Mengingat perangkat ios tidak semudah itu dapat berkoneksi dengan laptop atau pc yang bukan merupakan produk iOS. Jadi jika perangkat kamu bukan Macbook atau sejenisnya kamu harus menginstall emulator yang serupa agar bisa terkoneksi.

Tetapi untuk kelebihan cara yang satu ini adalah kamu bisa melakukannya dengan cara offline alias tanpa koneksi internet. Selain itu cara ini paling terbaik jika kamu mengirimkan file foto atau video hingga ber giga-giga yang anti lelet.

3. Cara Kirim Foto Iphone Ke Android Lewat Aplikasi SHAREit

Langkah atau cara yang ketiga juga tidak kalah menarik dan bahkan dinilai cukup simple untuk dilakukan. Sebab cara yang satu ini kamu hanya perlu mengunduh sebuah aplikasi bernama SHAREit dikedua perangkat.

Setelah itu kamu bisa mengirim beberapa file yang bahkan bukan hanya foto dan video saja loh guys. Jadi selain file foto atau video yang dikirimkan adalah ukuran asli tanpa kompres dan sebagainya. Kamu juga bisa mengirim berbagai file lainnya.

Seperti aplikasi, data besar seperti File Data & OBB. Atau mungkin mengirim musik, dan berbagai format lainnya bisa hanya dengan satu aplikasi. Aplikasi Shareit menggunakan teknologi WIFI Direct, jadi kamu gak perlu pakai koneksi paket data atau internet.

Bahkan yang lebih canggih dibandingkan dengan cara yang kedua kamu gak perlu menggunakan kabel data. Dan kamu sudah bisa mengirim foto atau file layaknya pada file manager di PC atau Laptop.

Caranyapun cukup mudah sebab pada aplikasi versi terbarunya kamu akan diberikan kemudahan dengan scan barcode untuk terkoneksi satu sama lainnya. Dan setelah itu kamu akan diarahkan untuk menghidupakan wifi / bluetooth dan tanpa data seluler.

4. Cara Kirim Foto Iphone Ke Android Via WhatsApp

Sebenarnya cara yang satu ini merupakan cara lama dan bahkan masuk kedalam kategori Non-Recomendation. Namun jangan salah fakta sebenarnya saat ini adalah berbanding terbalik dengan fakta sebelumnya.

Sebab untuk aplikasi WhatsApp versi terbaru kamu bisa mengatur settingan atau pengaturan pada aplikasinya. Yang dimana kamu akan ditawarkan untuk menggunakan resolusi tinggi untuk setiap pengiriman file yang berformat Jpg / JPEG dan Mp4.

Namun ada hal yang harus kamu perhatikan sebelumn mengirimkan file tersebut dengan resolusi tinggi kepada pengguna lain. Yang dimana kamu harus mengirimkan gambar atau video kamu tersebut melalui lampiran dokumen.

Baca Juga: Cara Gabung Rekaman Suara Tanpa & Dengan Aplikasi di HP